Manado, 16/9 (AntaraSulut) - Komisaris Utama PT Bank Sulawesi Utara dan Gorontalo (Sulutgo) Robby Mamuaja menargetkan jumlah modal disetor mencapai Rp1 triliun pada awal tahun 2016.

"Kami menargetkan awal tahun modal disetor PT Bank Sulutgo mencapai Rp1 triliun," kata Robby di Manado, Rabu.

Robby mengatakan semua pemegang saham menyetujui akan menambah modal, dan saat ini sudah dimasukkan ke pembahasan DPRD. Jika sudah disahkan diserahkan pada awal tahun.

"Hampir semua kabupaten kota sudah memasukkan anggaran ke APBD untuk penyertaan modal di Bank Sulutgo," jelas Robby.

Dia mengatakan jika modal disetor Bank Sulutgo semakin besar maka Bank Pembangunan Daerah (BPD) yang satu ini akan dengan bebas melakukan ekspansi dan kegiatan perbankan lainnya.

Modal disetor yang cukup besar, katanya, akan meningkatkan kinerja perbankan karena akan ada begitu banyak program yang bisa dilakukan.

Direktur Utama PT Bank Sulutgo Johanis Salibana mengatakan saat ini pemegang saham ada sebanyak 25 pesaham yang tersebar di kabupaten dan kota di sulut dan Gorontalo, juga Kopkar Bank Sulutgo dan Mega Corpora.

"Sebagai pemegang saham utama yakni masih Pemprov Sulut sebesar 35,21 persen dengan nilai Rp203,01 miliar dengan lembar saham 2.030," kata Johanis.

Johanis mengatakan kemudian diikuti Mega Corpora sebesar 24,77 persen dengan jumlah nilai Rp142,80 miliar atau 1.428 lembar saham dan selanjutnya diikuti oleh pemegang saham dari kabupaten dan kota Sulut dan Gorontalo.

Dan, katanya, total modal disetor PT Bank Sulutgo mencapai Rp576,56 miliar dengan lembar saham sebanyak 5.765," jelasnya.***3***


Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024