Manado,  (AntaraSulut) - Wali Kota Tomohon Jimmy Eman mendaftar sebagai bakal calon wali kota (cawali) Tomohon di DPD Partai Golkar Sulawesi Utara kubu Aburizal Bakrie (ARB).

Saat datang di Sekretariat DPD Partai Golkar di Manado, Kamis(28/5), Jimmy Eman diterima Tim Pendaftaran Pilkada Golkar Sulut.

Jimmy Eman mengatakan, dirinya datang untuk mendaftar dan menyampaikan biodata sebagai cawali Tomohon periode 2015-2020.

"Sudah terlampir dan sudah diisi dengan jelas, dan berharap bisa diterima Ketua dan anggota tim Pilkada Sulut," katanya.

Jimmy Eman mengatakan, dengan ini menyerahkan secara resmi biodata tersebut.

Ketua tim Pilkada Sherpa Manembu mengatakan, menerima berkas tersebut.

"Sebagai ketua dan anggota tim, mengucapkan terima kasih," kata Manembu juga Wakil Ketua DPD Partai Golkar Sulut.

Anggota tim Pilkada Victor Rompas mengatakan, pendaftaran tersebut merupakan mekanisme yang ditempuh dalam rangka mengikuti konstitusi partai.

"Siapapun dia, apakah sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur, calon wali kota dan calon wakil wali kota, calon bupati dan calon wakil bupati harus mendaftar," katanya.

Dia menambahkan, harus melalui mekanisme mendaftar, melalui mekanisme penjaringan

Selain Sherpa Manembu dan Victor Rompas, sejumlah pengurus DPD partai Golkar yang juga merupkan tim Pilkada hadir menerima pada saat pendaftaran tersebut dinataranya Elvi Watuseke, Alvian Ratu, Denny Rompis.

Sementara itu, Jimmy Eman saat datang mendaftar didampingi antara lain, pengurus DPD Golkar Tomohon, serta tim pemenangan. 

Pewarta : Jorie MR Darondo
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024