Jakarta (ANTARA) - Real Madrid mengumumkan secara resmi siap ikut serta untuk bermain di kompetisi Piala Dunia Antarklub 2025.

Pengumuman ini berbanding terbalik dengan pernyataan pelatih Carlo Ancelotti yang mengatakan Madrid tidak akan berpartisipasi di turnamen yang akan digelar di Amerika Serikat tersebut.

"Real Madrid C.F. ingin mengumumkan bahwa tidak ada keraguan mengenai partisipasi kami dalam Piala Dunia Antarklub baru yang akan diselenggarakan oleh FIFA pada musim 2024/2025 mendatang," demikian pernyataan Madrid pada Senin (10/6).

"Oleh karena itu, klub kami akan mengambil bagian, sesuai rencana, dalam kompetisi resmi ini dan kami bangga dan bersemangat untuk terlibat di dalamnya dan kami sekali lagi akan menginspirasi jutaan penggemar kami di seluruh dunia dengan trofi lainnya," lanjut pengumuman tersebut.

Kompetisi Piala Dunia Antarklub tahun depan akan dengan format baru, sebelumnya peserta kompetisi tersebut hanya ada tujuh tim. Namun, tahun depan, 32 tim dari seluruh dunia akan berpartisipasi dalam kompetisi itu.

Bertambah jumlah peserta, maka akan ada banyak pertandingan yang harus dilakoni. Keputusan itu pun diprotes banyak pihak karena akan menyulitkan para pemain dan klub.

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti sebelumnya sempat ditanya perihal keikutsertaan Los Blancos di Piala Dunia Antarklub 2025 itu. Ia kemudian mengatakan Madrid tidak akan berpartisipasi di turnamen itu.

"FIFA lupa bahwa pemain dan tim tidak akan berpartisipasi dalam Piala Dunia Antarklub yang baru. Satu pertandingan Real Madrid bernilai 20 juta euro dan FIFA ingin memberi kami jumlah tersebut untuk keseluruhan turnamen," ujar Ancelotti yang dikutip Fabrizio Romano.

"Negatif. Seperti kami, klub lain akan menolak undangan itu," tegas Ancelotti.

Tidak lama berselang, Real Madrid justru mengumumkan kesiapan mereka untuk bermain di Piala Dunia Antarklub 2025 mendatang.

Ancelotti kemudian memberikan klarifikasinya. Dia mengatakan ucapannya sebelumnya sepertinya disalah artikan oleh media.

"Dalam wawancara saya dengan Il Giornale, kata-kata saya tentang Piala Dunia Antarklub FIFA tidak ditafsirkan seperti yang saya inginkan," ucapnya seperti dilansir Fabrizio Romano.

"Tidak ada yang lebih dari minat saya selain menolak kemungkinan memainkan turnamen yang menurut saya dapat menjadi kesempatan besar untuk terus memperjuangkan gelar-gelar besar bersama Real Madrid," jelasnya.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Berbeda dengan Ancelotti, Madrid pastikan ikut Piala Dunia Antarklub

Pewarta : Hendri Sukma Indrawan
Editor : Hence Paat
Copyright © ANTARA 2024