Jakarta (ANTARA) - Calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto bersyukur dan bangga atas peran serta dedikasinya sebagai Menteri Pertahanan RI.

"Saya sudah bersyukur dan saya sudah bangga menjadi Menhan. Saya telah bekerja keras, sekeras-kerasnya di bidang saya," kata Prabowo dalam pidato politiknya dalam acara deklarasi dukungan Relawan Kaukus Generasi Muda Islam (Gemuis) sebagaimana keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Senin.

Ketua Umum Partai Gerinda itu mengatakan bahwa langkahnya selama ini hanya dilakukan untuk satu tujuan, yakni tidak ingin Indonesia kembali dijajah.

Dia meyakini bahwa dari semua sosok yang pernah dan sedang memimpin Indonesia hanya ingin masyarakat hidup sejahtera.

"Tujuan kita, niat kita, pikiran kita, usaha kita adalah agar rakyat kita hidup sejahtera," ujar Prabowo.

Dia juga meminta kepada masyarakat untuk menjadi arif dan selalu bersyukur dengan upaya yang dilakukan oleh para pemimpin bangsa.

"Kita harus bersyukur kepada semua pendahulu kita, kita harus menghormati semua Presiden," kata Prabowo.

Sebelumnya, Prabowo menerima dukungan dari relawan Gemuis di Balai Kartini, Jakarta, Senin, sekaligus berjanji akan menjalankan berbagai program kerjanya apabila diberikan mandat untuk memimpin negara.

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI pada hari Senin, 13 November 2023, menetapkan tiga bakal pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.

Hasil pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada hari Selasa, 14 November 2023, pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.

KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Prabowo: Saya bersyukur dan bangga menjadi Menhan

Pewarta : Aprillio Abdullah Akbar
Editor : Hence Paat
Copyright © ANTARA 2024