Manado (ANTARA) - Pemerintah Kota (Pemkot)  Manado, Sulawesi Utara percepat padamkan api di lokasi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sumompo guna mengantisipasi terjadinya gangguan kesehatan pada masyarakat di daerah tersebut.

"Kami terus melakukan koordinasi dengan semua pihak agar api di TPA cepat padam, agar tidak menimbulkan gangguan kesehatan pada warga," kata Wali Kota Manado Andrei Angouw, di Manado, Jumat.

Dia mengatakan antisipasi dampak meluasnya kebakaran tetap dilakukan agar dapat meminimalisasi gangguan kesehatan warga.

Andrei Angouw untuk kesekian kalinya mengunjungi TPA Sumompo setelah terjadinya kebakaran beberapa waktu lalu. Kehadiran Wali Kota di TPA ini untuk melihat kondisi terkini setelah beberapa waktu lalu sempat terjadi kebakaran.

Di lokasi masih ada kabut asap sebab beberapa titik masih terdapat api yang menyala karena kondisi panas dan angin.

Wali Kota dan tim masuk ke lokasi untuk memastikan dampak kebakaran ini tidak sampai meluas, terutama gangguan asap tidak merebak hingga ke pemukiman warga sekitar.

Ia juga memantau setiap pergerakan pemadaman yang dilakukan mobil-mobil pemadam kebakaran yang silih berganti melakukan penyemprotan air di beberapa titik kebakaran yang bisa dijangkau oleh alat-alat pemadam.


Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Hence Paat
Copyright © ANTARA 2024