Minahasa Tenggara (ANTARA) - Bupati Minahasa Tenggara, James Sumendap turun langsung  menyelesaikan polemik pembangunan rumah ibadah bagi umat Islam, yakni Masjid Al Hikmah di Desa Molompar Dua Utara Kecamatan Tombatu Timur.

Mediasi yang langsung ditangani bupati ini membuahkan hasil, dengan adanya kesepakatan bersama para warga, serta segera memulai pelaksanaan pembangunan. 

"Dengan adanya kesepakatan bersama ini, maka pembangunan Masjid Al Hikmah di Molompar segera dilaksanakan," kata di Tombatu Timur, Kamis.

Ia mengungkapkan, masyarakat, pemerintah dan para tokoh agama telah berkomitmen bersama untuk memulai pelaksanaan pembangunan ini.

"Meski awalnya ada kendala, namun berkat doa dan semangat seluruh elemen masyarakat, hari ini peristiwa sejarah terjadi, Tuhan beracara di tempat ini di mana kita semua sepakat bahwa mesjid akan dibangun di wilayah Molompar ini,” jelasnya di depan para tokoh agama, dan masyarakat.

Ia pun mengajak masyarakat dari berbagai agama, dan pemerintah untuk mendukung, serta menopang pelaksanaan pembangunan masjid tersebut.

"Saya meminta masyarakat pemerintah desa, kecamatan dan tokoh-tokoh agama dan jemaat sekalian untuk bersama-sama membangun mesjid ini, untuk kepentingan umat yang ada,” katanya.

Ia mengungkapkan, Kabupaten Minahasa di kenal dengan solidaritas, dan kerukunan antar umat beragama yang merupakan warisan wajib untuk dijaga serta dipelihara.

Menurutnya, persoalan hubungan keagamaan tidak pernah terjadi pertentangan di daerah yang dipimpinnya ini, sehingga wajib setiap masyarakat menjaga kerukunan.

"Negara yang kita cintai ini, NKRI, kita saling menghormati dan kita saling menghargai antar sesama agama maupun golongan. Kita selalu tetap bersemangat, kuat karena bersatu, bersatu karena kita kuat,” tandasnya.

Sementara itu, hasil pertemuan menemukan kata sepakat bersama pihak panitia pembangunan, tokoh masyarakat/agama, pemerintah kecamatan dan desa, FKUB, pihak TNI Polri, Dewan Masjid serta para pejabat teras Pemkab Minahasa Tenggara.

Selanjutnya, bupati bersama tokoh masyarakat serta agama, dan TNI/Polri melakukan peletakan batu pertama pembangunan masjid.
 

Pewarta : Arthur Ignasius Karinda
Editor : Hence Paat
Copyright © ANTARA 2024