Manado, (AntaraSulut)- Berdasarkan hasil penghitungan cepat yang disiarkan oleh berbagai media nasional ternama dengan prosentase perolehan suara sementara 52,76% bagi kemenangan Calon Presiden Ir H Joko Widodo dan Calon Wapres Drs H Jusuf Kalla atas pasangan Prabowo Subianto dan Hatta Rajasa yang hanya memperoleh prosentase suara 47,24% pada Pemilu Presiden dan Wakil Presiden RI tanggal 9 Juli 2014 ini, Bupati Minahasa Drs Jantje Wowiling Sajow MSi menyampaikan ucapan selamat buat pasangan Jokowi-JK atas kemenangan yang diraihnya ini.

Melalui broadcast blackberry messanger, Bupati Jantje Wowiling Sajow menyatakan bahwa kemenangan yang diraih oleh pasangan Jokowi-JK ini karena mereka memiliki sikap kerendahan hati, tidak sombong, tidak membalas fitnah dengan fitnah dan lahir atas keinginan rakyat, serta tidak membangun koalisi transaksional, tetapi mengedepankan profesionalitas, dalam upaya untuk mewujudkan Indonesia Hebat. 
"Selamat buat Bapak Joko Widodo dan Bapak Jusuf Kalla. Seperti tertulis dalam Alkitab dalam Yohanes 15:16 bahwa 'Bukan kamu yang memilih Aku, tetapi Akulah (Tuhan) yang memilih kamu" kata JWS yang juga Wakil Ketua DPD PDIP Propinsi Sulut ini dengan penuh semangat.


Pewarta : Nancy Tigauw
Editor :
Copyright © ANTARA 2024