Manado, 4/7 (AntaraSulut) - Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Minahasa Ivan Sarundajang, mengajak seluruh masyarakat wajib pilih di kabupaten tersebut, agar menggunakan hak pilih dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) tanggal 9 Juli 2014 nanti.

"Pilpres tinggal beberapa hari lagi, jadi gunakan hak pilih dengan baik dan tidak golput," kata Ivan, di Tondano, Minahasa, Sulut, Jumat.

Dia mengatakan, kita perlu membangun koordinasi, persepsi dan komitmen yang sama untuk mensukseskan Pemilu Presiden dan Wapres ini secara demokratis.

Ciptakanlah sinergritas antara Pemerintah dan penyelenggara pemilu, kata Ivan Sambil menambahkan pahami kewenangan dan kewajiban serta tanggung jawab masing-masing dengan mencegah penyimpangan Pemilu.

"Cegah terjadinya kekerasan dan benturan massa kontestan pendukung calon peserta Pemilu dengan memberikan informasi yang benar kepada masyarakat," kata Ivan.

Jaga akuntabilitas dan transparansi penyelenggaraan Pemilu, kata Ivan sambil mengajak menjaga keamanan sebagai suatu kekuatan yang mempersatukan `tou` Minahasa cinta damai.

"Sukseskan komitmen deklarasi Minahasa Damai, Aman dan Nyaman sehingga Minahasa yang tercinta ini menjadi lebih baik lagi," jelasnya.

Wakil Bupati Ivan Sarundajang memberikan pembekalan kepada peserta Sosialisasi Pemilu Presiden dan Wakil Presiden RI tahun 2014.

Kegiatan itu diawali dengan laporan Kepala Badan Kesatuan Bangsa Politik dan Linmas (Kesbangpolinmas) Drs Jorry Gumansing, dihadiri oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Sekdakab Drs Denny Mangala MSi, Kaban BPMPD Djefry Sumendap Sajow MSi, Camat, Lurah, Hukum Tua serta pejabat Pemkab Minahasa lainnya.

Sedangkan nara sumber kegiatan ini diantaranya Dandim 1302 Manado, Kapolres Minahasa AKBP Dra Henny Posumah, Kajari Tondano Risman Tarihoran SH MH, Ketua Pengadilan Negeri Tondano Novry Oroh SH MH, Kasdim 1309 Minahasa Mayor Inf Iman Buchori, Kabag Ops Polres Tomohon Kompol Alkad Karouw, Ketua KPU Minahasa Meidy Tinangon MSi, dan Anggota Panwaslu Minahasa Drs Jefry Mamengko.***1***M.F.Said 4-7-2014 11.00


Pewarta :
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024