Manado (ANTARA) - Satuan Tugas Penanganan COVID-19, Sulawesi Utara (Sulut) mencatat angka kesembuhan warga yang terpapar penyakit ini mencapai 96,87 persen atau 51.453 orang, setelah bertambah 21 orang pada Minggu.

Jubir Satgas Percepatan Penanganan COVID-19 Sulut, dr Gysje Pontororing di Manado mengatakan warga yang sembuh tersebut berasal dari Kabupaten Minahasa sebanyak 17 orang, dan Kabupaten Kepulauan Sangihe empat orang.

Satgas kata Gysje terus berharap warga terus mendisiplinkan diri menerapkan protokol kesehatan termasuk menggunakan masker ketika melakukan aktivitas.

Tak kalah pentingnya lagi, ajak dia, warga yang belum mendapatkan vaksinasi dosis pertama, kedua dan ketiga (booster) mendatangi fasilitas yang menyediakan layanan tersebut.

"Satgas terus mengajak masyarakat bersinergi dengan pemerintah dalam pengendalian pandemi COVID-19," katanya.

Dia mengatakan, akumulasi warga Sulut yang terkonfirmasi positif COVID-19 saat ini mencapai 53.118 orang setelah ketambahan sebanyak 30 kasus baru.

Kasus-kasus baru tersebut menyebar di Kabupaten Kepulauan Sangihe sebanyak sembilan orang, Kabupaten Minahasa Selatan (enam orang) dan Kabupaten Minahasa Utara (empat orang).

Selanjutnya, Kota Manado dan Kabupaten Minahasa masing tiga orang, Kabupaten Minahasa Tenggara dua orang, dan Kabupaten Kepulauan Sitaro, Kabupaten Kepulauan Talaud dan Kota Bitung masing-masing satu orang.

Akumulasi kasus meninggal sebanyak 1.211 orang setelah bertambah dua orang, sementara kasus aktif sebanyak 454 orang.


 

Pewarta : Karel Alexander Polakitan
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024