Manado, (AntaraSulut) - Mengawali tahun 2014 PT Astra Honda Motor kembali melanjutkan komitmennya merilis produk hemat bahan bakar dan ramah lingkungan dengan meluncurkan New Honda MegaPro FI berdesain terbaru yang dilengkapi teknologi PGM-FI (Programmed Fuel Injection). Model sport Honda ini hadir dengan tampilan yang lebih macho dan tangguh.

New Honda MegaPro FI hadir dengan mengusung konsep Mass Forward Gravity yang menampilkan garis-garis tajam agresif. Tampilan desain terbaru diwujudkan melalui shroud baru dan side cover yang berkarakter lebih tangguh dan agresif. Perubahan ini memberi karakter gagah, bertenaga dan menghasilkan sensasi berkendara yang sesuai untuk berpetualang di perjalanan.

Selain itu, New Honda MegaPro FI kini memiliki desain pijakan kaki baru dengan sistem gantung yang lebih sedikit menghasilkan getaran dan rear inner fender baru yang menambah kesan sporti.

New Honda MegaPro FI merupakan produk yang ke-12 dalam jajaran produk berteknologi PGM-FI. Kami mempersembahkan desain yang lebih atraktif dengan tetap mempertahankan karakter MegaPro yang macho dan tangguh, serta mengimplementasikan pengaplikasian teknologi PGM-FI yang lebih efisien dan ramah
lingkungan.

“Kehadiran New Honda MegaPro FI ini merupakan salah satu jawaban atas kebutuhan konsumen terhadap kehadiran motor sport Honda yang tangguh, irit dan nyaman digunakan sehari - hari, ujar Erik Sugiarto”, Marketing & Promotion Dept. Head PT DAW.

Semoga dengan kehadiran New MegaPro FI dapat mampu mempertahankan atau bahkan menaikan Market Share sepeda motor Honda khususnya segmen motor sport diarea Sulawesi Utara, Gorontalo dan Maluku Utara, tambahnya.

New Honda MegaPro FI hadir dengan mesin baru 150cc, SOHC, 5-Kecepatan yang telah dilengkapi dengan teknologi PGM-FI. Mesin baru ini memiliki performa yang bertenaga, responsif, dan hemat bahan bakar serta lebih ramah lingkungan. Mesin baru ini telah mampu memenuhi regulasi pemerintah tentang tingkat kebisingan suara knalpot dan juga memenuhi standar emisi EURO 3. Dengan diaplikasikannya
teknologi PGM-FI, New Honda MegaPro FI mampu mencapai konsumsi bahan bakar 46,2 km/liter (metode ECE-R40) atau lebih irit 10% dari versi sebelumnya.

Sedangkan dari aspek kenyamanan, New Honda MegaPro FI ini mempertahankan keunggulan khasnya, yaitu posisi berkendara antara pijakan kaki, posisi duduk dan pegangan tangan yang nyaman saat berkendara dengan posisi badan yang tegak.

Posisi berkendara ini memberi kenyamanan berkendara di segala kondisi jalan. New Honda MegaPro FI ini mengaplikasikan fitur Adjustable Monoshock berperforma tinggi dengan ‘Dual-Springs System’, di mana pegas bagian bawah dapat disetel (keras, normal atau lembut) sesuai kebutuhan atau selera pemakai. Selain itu, New Honda MegaPro FI mengaplikasikan system pengereman front-rear disc brake yang
menghasilkan tenaga pengereman optimal. 

Motor sport Honda ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur canggih seperti digital speedometer, secure key shutter serta fitur passing lamp yang bermanfaat untuk perjalanan jarak jauh atau turing.
Honda Megapro telah dikenal masyarakat sejak tahun 2006 dengan karakteristik menarik yang dipertahankan di setiap pengembangannya dari tahun ke tahun. Model ini dikenal memiliki mesin tangguh dan hemat bahan bakar. Selain itu, daya tarik desainnya yang macho dan gagah memberi kebanggaan saat mengendarainya.

Karakteristik tersebut didukung dengan fitur-fitur fungsional yang menjadikan model ini mampu menemani dan dicintai pecinta motor sport macho di Indonesia. Menurut salah satu pengguna Honda MegaPro, Brayen Sampelan, Honda MegaPro merupakan motor yang irit, mesin responsif dan nyaman digunakan sehari - hari
meskipun melewati kondisi jalanan yang macet. Honda MegaPro juga nyaman digunakan untuk bepergian jarak jauh seperti touring keluar kota, tambah Brayen yang tinggal di Makeret Barat Lingkungan 3 yang sudah menggunakan Honda MegaPro selama empat tahun ini.

PT. Daya Adicipta Wisesa memasarkan New Honda MegaPro FI dengan harga Rp22.450.000,- (otr sulut). Tidak hanya berkonsentrasi pada penjualan sepeda motor semata, namun PT. DAW juga sangat peduli dengan layanan purna jual yakni dengan menyediakan bengkel resmi AHASS (Astra Honda Authorized Service Station) sampai ke pelosok desa dengan tenaga mekanik yang handal dan terlatih.
“Sampai saat ini kami memiliki 59 jaringan AHASS yang tersebar diarea kerja PT. DAW dengan pembagian Sulawesi Utara sebanyak 41 AHASS, Gorontalo 12 AHASS dan Maluku Utara 6 AHASS”, ujar Erik Sugiarto.


Pewarta : Nancy Tigauw
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024