Manado (ANTARA) - Ganda putri Indonesia yang terus tampil mengagumkan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti saat ini berada di ranking 42 BWF.

Berdasarkan pengumuman BWF per 26 Juli 2022, Apriyani/Fadia mengumpul poin 39.640 hanya dari lima turnamen. 

Ganda putri Indonesia yang berada di ranking 50 BWF  yakni:
1. Apriyani Rahayu/Greysia Polii (7 BWF) poin 96.375 dari 32 turnamen.
2. Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto(29 BWF) poin 48.218 dari 21 turnamen.
3. Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta(31 BWF) poin 44.963, dari 14 turnamen
4. Apriyani Rahayu.Siti Fadia Silva Ramadhanti (42 BWF) poin 39.640, lima turnamen.
5. Nita Violina Marwah/Putri Syaikah(45 BWF) dengan poin 37.950 dari 16 turnamen.
6. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (46 BWF) poin 37.338 dari 14 turnamen.

Ganda China Chen Qing Chen/Jia Yi Fan masih berada di nomor satu ranking BWF dengan poin 110.466 dari 32 turnamen.
Di posisi kedua ganda Jepang Fuki Fukushima/Sayaka Hirota dengan 104.691 dari 30 turnamen disusul ganda Korsel Lee So Hee/Shin Seung Chan dengan 103.680 dari 38 turnamen. Di posisi keempat ganda Korsel Kim So Yeong/Kong Hee Yong 103.125 dengan 40 turnamen dan di posisi kelima Nami Matsuyama/Chiharu Shida dari Jepang poin 99.343 dari 31 turnamen.

Pewarta : Guido Merung
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024