Manado (ANTARA) - Pemain China, peringkat 9 BWF He Bing Jiao memutus tiga kemenangan beruntun pemain India Pusarla Venkata Sindhu dalam partai pembuka di lapangan Senayan-1 pada  kejuaraan bulutangkis Super 1000, Indonesia Open 2022, berlangsung di Gelora Bung Karno, Selasa (14/6).

Bing Jiao menghempaskan pemain berperingkat 7 BWF tersebut melalui pertarungan dua gim 21-14,21-16. 

Tiga kemenangan terakhir Sindhu sebelum Indonesia Open tahun ini terjadi di kejuaraan dunia Basel Swiss tahun 2019, Sindhu mengalahkan Bing Jiao 21-19,21-19. Olimpiade Tokyo 2020 Sindhu menang 21-13,21-15 serta kejuaraan Asia 2022, Sindhu menang dengan 21-9,13-21,21-19.

Ini sekaligus mengulang kesuksesan Bing Jiao untuk selalu menang saat bertemu Sindhu di Indonesia Open.

Pada Indonesia Open tahun 2018 lalu,  pebulutangkis China tersebut menang juga dengan dua set 21-14,21-15.

Sindhu yang merupakan juara dunia tunggal putri tahun 2019, tidak mampu berbuat menghadapi gencarnya serangan tunggal kedua China tersebut.
 

Pewarta : Guido Merung
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024