Manado (ANTARA) - Ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melaju ke babak semifinal Kejuaraan Asia 2022 berlangsung di Manila, Filipina dan akan berhadapan dengan musuh bebuyutan asal China Zheng Si Wei/ Huang Ya Qiong.

Praveen/Melati  lolos ke semifinal usai mengalahkan ganda campuran Jepang Kyohei Yamashita/Naru Shinova 21-17,22-20.

Sementara Zheng/Huang mengalahkan ganda Jepang lainnya Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo juga dengan dua set 21-10,22-20.

Praveen/Melati melawan Zheng/Huang sudah 10 kali bertemu, dengan keunggulan pemain China tersebut 8-2. 

Kemenangan Praveen/Melati terjadi pada perempat final Denmark Open 2019 dengan 18-21,21-16,22-20 serta partai final Prancis Open 2019 dengan 22-24,21-16,21-12. 

Partai semifinal lainnya yakni antara juara Olimpiade Tokyo asal China Wang Li Lyu/Huang Dong Ping melawan pemain Jepang Yuta Watanabe/Arisa Higashino.

Wang/Huang  yang mengalahkan ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pithan Haningtyas Mentari 21-13,21-11. 

Sementara Yuta/Arisa mengalahkan pasangan Malaysia Tan Kiang Meng/Lai Pei Jing 21-18,21-5.

Baca juga: Praveen/Melati bangga menjadi juara All England 2020
Baca juga: Praveen/Melati kawinkan gelar Denmark dan French Open

Pewarta : Guido Merung
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024