Manado (ANTARA) - Tim putra Singapura lolos ke semifinal kejuaraan bulutangkis beregu Asia (BATC) berlangsung di Setia City Convention Centre, Shah Alam, Selanggor, Jumat usai mengalahkan Kazahstan 5-0, sementara pesaingnya Tim Jepang mengalami kekalahan atas Malaysia 2-3.

Pertandingan antara Malaysia melawan Jepang berlangsung menegangkan. Tunggal pertama Malaysia Lee Zii Jia, peringkat 7 BWF diluar dugaan mendapat perlawan ketat pemain Jepang Riku Hatano yang berperingkat 343 BWF melalui pertarungan tiga gim 15-21,21-6,21-15.

Pada partai kedua, diluar dugaan ganda terkuat Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik justru menyerah dua gim atas ganda muda Jepang Ayato Endo/Yuta Takei 21-23,16-21.

Jepang justru memimpin 2-1, ketika tunggal kedua Koo Takahashi mengalahkan tunggal Malaysia Ali Sadikin Aidil 19-21,21-16,21-15.

Kedudukan menjadi 2-2, saat ganda Malaysia Goh Sze Fei/Izzuddin Nur menang atas ganda Jepang Shuntaro Mezaki/Haruya Nishida dengan 17-21,21-17,21-17.

Dan akhirnya tunggal ketiga  Leong Jun Hao menjadi penentu kemenangan Malaysia usai mengalahkan Koshiro Moriguchi dengan 21-18,21-16.

Malaysia tampil sebagai juara grup B disusul Singapura.
 

Pewarta : Guido Merung
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2025