Manado, (AntaraSulut) - Ekspert dari PUM Netherland, Mrs Else Brendel menjadi penguji seminar on the job tranning(OJT) Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Pariwisata(Stiepar) Manado berlangsung Oktober 2012.
    
"Kedatangan tenaga ahli dari PUM Netherland ini merupakan wujud kerja sama yang telah dilakukan dengan Stiepar," kata Direktur Stiepar Manado, Drevy D Malalantang, S.Si, SE, MPd.
   
Mahasiswa, kata Drevy diharuskan mempresentasekan laporan OJT mereka dalam Bahasa Inggris serta menjawab pertanyaan dosen penguji terdiri dari 3 dosen.

"Mrs Else Brendel banyak menanyakan seputaran pekerjaan yang mereka lakukan selama Training dan apa kesulitan yang mereka dapatkan dan bagaimana mengatasinya," kata Drevy.

OJT merupakan salah satu kewajiban yang harus dilaksanakan oleh semua mahasiswa semester V (lima) yang telah melaksanakan training di semester IV, tujuannya melatih mahasiswa mempertanggungjawabkan atas apa yang telah dikerjakan dan meningkatkan rasa percaya diri dan keberanian untuk tampil di depan umum.
            
Marketing Communication STIEPAR Manado Apensia Piring, S.E Par, kunjungan tim PUM Netherland tersebut dalam rangka kerjasama pengembangan kurikulum pendidikan yang ada.

Seminar OJT STIEPAR Manado diharapkan membawa pelajaran dan pengalaman khususnya Keberanian dan kepercayaan diri sebagai bekal untuk tingkat selanjutnya seperti Ujian Skripsi dan komprehensif.
 

Pewarta : Guido Merung
Editor : Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2024