Minahasa Tenggara (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Minahasa Tenggara, Sulawesi Utara mengoptimalkan pelaksanaan vaksinasi COVID-19 dosis kedua kepada masyarakat di daerah itu agar segera terwujud kekebalan komunal dari penularan virus corona baru itu.

"Kami saat ini terus menggalakkan pelaksanaan vaksinasi dosis yang kedua bagi masyarakat," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Minahasa Tenggara Helni Ratuliu di Ratahan, Rabu.

Ia mengungkapkan saat ini jumlah warga Minahasa Tenggara yang telah mendapatkan vaksinasi dosis kedua 34.396 orang atau baru mencapai 38,1 persen dari total sasaran.

"Kami ingatkan masyarakat jangan hanya melakukan vaksinasi dosis pertama, karena dosis kedua penting untuk membuat kekebalan tubuh," kata dia.

Ia mengungkapkan untuk vaksinasi dosis pertama telah disuntikkan bagi 69.148 orang atau 76,7 persen dari 90.188 orang target sasaran.

"Dosis pertama juga kami fokuskan untuk diselesaikan. Target kami bisa mencapai 80 persen sampai akhir tahun ini," katanya.

Helni juga meminta kepada pemerintah kecamatan dan desa/kelurahan untuk mengajak masyarakat melakukan vaksinasi dosis kedua.

"Petugas kami di puskesmas tetap disiapkan untuk melakukan vaksinasi dosis kedua bagi masyarakat," ujarnya.

Dia menambahkan pelaksanaan vaksinasi di Kabupaten Minahasa Tenggara mendapatkan dukungan dari aparat TNI dan kepolisian.

Pewarta : Jerusalem Mendalora
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024