Manado, (Antara Sulut) - Pemerintah Kota (Pemkot) Manado memastikan pembukaan Pekan Informasi Nasional (PIN) akan dilaksanakan Rabu (23/5) pagi.

"Sesuai dengan hasil kesepakatan pembukaannya dilaksanakan pagi hari, karena sorenya ada pencanangan free wi fi di sepanjang Boulevard Manado," kata Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Manado, Ferry Soetanto, di Manado, Selasa.

Soetanto mengatakan memang hingga awal pekan ini, belum ada kepastian apakah PIN akan dibuka oleh Wakil Presiden Boediono atau Menteri Komunikasi dan Informatika atau Menko Kesra namun tidak akan mengubah jadwal pembukaan.

"Pemerintah Manado sangat mengharapkan acara ini bisa dibuka oleh Wapres, sebab bertaraf nasional dan merupakan acara Kemenkominfo, tetapi kita masih harus menunggu untuk itu," kata Soetanto.

Soetanto mengakui memang kalau acara dibuka oleh Wapres, maka pemberitahuan ke daerah oleh protokoler baru akan diterima dua atau tiga hari sebelum pelaksanaan, sehingga panitia belum menerima kepastian mengenai hal tersebut.

Soetanto menambahkan saat pertemuan terakhir dengan panitia nasional serta even organiser sebagai pelaksana, untuk mematangkan semua perencanaan, ia berharap mereka sudah menerima pemberitahuan.

Untuk lokasi pembukaan menurut Soetanto, ada di Megamass, karena itu berdekatan dengan lokasi stand-stand pameran, jadi akan diusahakan dibuka di tempat itu, supaya memudahkan para peserta juga warga Manado yang akan melihat-lihat stand.

PIN akan dilaksanakan di Manado pada 23-27 Mei 2012 dan akan diikuti oleh sekitar dua ribu peserta dari seluruh Indonesia, yakni perwakilan Dinas Komunikasi dan Informatika. @antarasulutcom.

Pewarta : Joyce Bukarakombang
Editor : Agus Setiawan
Copyright © ANTARA 2024