Sitaro (ANTARA) - Sampai akhir tahun 2021 Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) akan ketambahan empat tower (BTS), kata  Asisten Administrasi Perekonomian dan Pembangunan Kabupaten Sitaro DR Agus Tony Poputra kepada Antara, Senin.

Pembangunan tower ini merupakan kerja sama pihak Telkomsel  dengan pihak TBG (Tower Bersama Group) bersama pemerintah daerah kabupaten Sitaro. 

Poputra menjelaskan di Kabupaten Sitaro diperlukan 28 titik untuk tower agar bebas dari blankspot namun untuk tahun ini sudah ada 4  tower. "Lokasi 4 tower ini ada di Kelurahan Tatahadeng, Kelurahan Bebali, Kampung Salili untuk wilayah Siau sedangkan untuk wilayah Tagulandang lokasinya di Kampung Lesa. 

Untuk lokasi tower, kata Poputra  ini sudah dilakukan pembebasan lahan dan nantinya akan dilanjutkan dengan pengerjaan. Sedangkan 24 titik tower sisanya sementara diperjuangkan. " Untuk 24 titik tower lainnya pemerintah daerah sudah memberikan usulan kepada pihak Kementrian Kominfo untuk ditindak lanjuti" tutur Poputra. 

Dia juga mengatakan pihak Telkomsel sedang mengkaji pemakaian fixed combat untuk wilayah Siau Barat Utara (Sibarut).

Pihaknya berharap dengan bertambahnya tower yang ada di kabupaten Sitaro akan mengurangi daerah yang blankspot khususnya untuk sebagian wilayah Siau Tengah dan Siau Timur. " Semoga tahun depan 95 % wilayah Sitaro seluruhnya bebas blankspot " tukas mantan Kepala Bapelitbangda Sitaro. 

Dia pun menambahkan untuk pengerjaan kabel optik di bawah laut sudah selesai dikerjakan, tinggal menunggu pemulihan jaringan. " Wilayah Siau pemulihan jaringan sudah 100 % sedangkan untuk wilayah Tagulandang masih sementara" tutupnya.
 

Pewarta : Miranti Sahambangung
Editor : Guido Merung
Copyright © ANTARA 2024