Manado (ANTARA) - Perum Bulog Divre Sulawesi Utara dan Gorontalo (Sulutgo) menyalurkan bantuan beras PPKM tahap II khusus penerima Program Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di Sulut.

"Penyaluran bantuan beras PPKM tahap II ini sudah dimulai pada pekan lalu dan diluncurkan di Kabupaten Minahasa Utara," kata Kepala Perum Bulog Sulutgo Eko H Kuncahyo di Manado, Minggu.

Dia mengatakan mulai Senin (9/8) besok, akan mulai disalurkan di 15 kabupaten dan kota di Sulut.

"Penyaluran bansos PPKM tahap II ini dikhususkan bagi penerima BPNT dan akan mendapat kuota beras 10 kilogram," kata Eko.

Eko menjelaskan di 15 kabupaten dan kota penerima BPNT sebanyak 61.337 Keluarga penerima manfaat (KPM) dengan jumlah beras sebanyak 613.370 kg.

"Kami berharap penyaluran bantuan beras PPKM tahap II ini akan sesegera mungkin sampai ke KPM," katanya.

Sehingga, katanya, di masa PPKM ini, masyarakat tidak perlu ke pasar untuk membeli beras, karena pemerintah telah sediakan.

"Kami ditugaskan langsung untuk menyalurkan beras PPKM ini, dan kami pastikan beras Bulog layak konsumsi," jelasnya.

Ia menjelaskan beras di Gudang Bulog dijaga kualitasnya dengan baik sesuai dengan standar nasional.


Pewarta : Nancy Lynda Tigauw
Editor : Jorie MR Darondo
Copyright © ANTARA 2024